Loker Ombudsman Republik Indonesia 2025 : SMA SMK Sederajat

Daftar Isi
Ombudsman Republik Indonesia (ORI) kembali membuka peluang karir menarik bagi masyarakat yang sedang mencari lowongan kerja Papua hari ini. Kabar baik buat lulusan SMA sederajat, loker SMA 2025 kini tersedia dengan posisi yang cocok untuk kalian yang ingin berkarir di lembaga negara. Salah satu posisi yang ditawarkan adalah Petugas Kebersihan, lengkap dengan syarat loker dan cara melamar di Ombudsman yang praktis dan mudah dipahami.

 
Loker Ombudsman Republik Indonesia 2025 : SMA SMK Sederajat


Bagi yang belum tahu, Ombudsman RI adalah lembaga negara independen yang fokus mengawasi pelayanan publik. Nggak cuma menerima laporan maladministrasi, Ombudsman juga sering melakukan investigasi langsung untuk memastikan pelayanan publik tetap sesuai standar. Jadi, bekerja di sini nggak cuma sekadar kerja, tapi juga ikut berkontribusi dalam menciptakan pelayanan publik yang lebih baik. Mau tahu lebih lanjut? Yuk, simak posisi yang tersedia dan syarat-syarat lengkapnya berikut ini!

Lowongan Kerja Ombudsman Republik Indonesia 2025: Posisi dan Syarat Terbaru di Provinsi Papua

Posisi Tersedia

Petugas Kebersihan

Persyaratan Pelamar

  • Pendidikan minimal SMA atau sederajat.
  • Usia 19 hingga 35 tahun.
  • Memiliki SIM A (diutamakan).
  • Melampirkan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK).
  • Memiliki kendaraan pribadi (nilai tambah).

Berkas Lamaran

Surat Lamaran ditujukan kepada Kepala Biro SDM dan Umum, Sekretariat Jenderal Ombudsman Republik Indonesia, dengan tembusan ke Kepala Perwakilan Ombudsman RI Provinsi Papua.

  • Daftar Riwayat Hidup (CV).
  • Fotokopi SIM A.
  • Fotokopi Ijazah Terakhir.
  • Fotokopi KTP.
  • SKCK asli.

Cara Melamar

Kirimkan berkas lamaran secara fisik ke:

Kantor Pusat Ombudsman RI: Jl. HR. Rasuna Said Kav. C-19, Kuningan, Jakarta Selatan 12920.

Kantor Perwakilan Papua: Jl. Ardipura Polimak No. 4, Ardipura, Distrik Jayapura Selatan, Kota Jayapura, Papua 99222.

Penting!
  • Proses rekrutmen tidak dipungut biaya apa pun.
  • Waspadai penipuan yang mengatasnamakan Ombudsman Republik Indonesia.

Jangan lewatkan kesempatan ini untuk bergabung dan berkontribusi dalam pelayanan publik yang lebih baik. Pastikan semua dokumen telah lengkap sebelum dikirimkan. Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi situs resmi Ombudsman Republik Indonesia.

Segera kirim lamaran Anda sebelum batas waktu berakhir!